ADS

ADS
DIRGAHAYU REPUBLIK INDONESIA KE-72 TAHUN

4 Tempat Wisata paling Favorit di Bandung

Tempat Wisata paling Favorit di Bandung
Berenang di Kolam Renang World of Wonders Citra Raya Tangerang. (int)

Kecoakupdate.com
- ada banyak sekali tempat wisata dibandung. Mulai dari wisata alam, kulineran yang lezat, wisata sejarah, sampai berbagai wahana permainan dan hiburan yang sangat lengkap dan seru. Jika kamu ingin berlibur pasti memilih tempat yang nyaman dan cocok dengan emosi kamu. Berlibur ke Bandung adalah pilihan yang tepat untuk menghabiskan waktu bersama anak-anak dan keluarga apabila kamu sudah berkeluarga bagi kamu yang jomblo bisa juga mengunjungi tempat berikut.

Tempat wisata keluarga di Bandung yang paling menarik

1. Rumah Strawberry

Rumah Strawberry yang berlokasi di Jl. Sersan Bajuri, Lembang, Bandung. Di Rumah Strawberry ini kamu bisa melakukan salah satu kegiatan paling menyenangkan yaitu memetik buah strawberry langsung dari kebunnya dan bisa menikmati buah strawberry yang segar. Selain itu di Rumah Strawberry juga sudah di lengkapi dengan berbagai fasilitas seperti penginapan, taman-taman, wahana permainan untuk anak, outbond dan masih banyak lagi.

Baca Juga : Tips Menjadi Mahasiswa Berprestasi dan Disenangi Dosen

2. Kampung Gajah Wonderland

Kampung Gajah merupakan salah satu tempat rekreasi yang paling populer di Bandung. Di dalamnya terdapat berbagai wahana permainan seru mulai dari outbond, octopus race, ATV, berbagai permainan air seperti waterboom, aquaboot dan masih banyak lagi. Kampung Gajah juga sudah di lengkapi dengan restoran-restoran yang di desain dengan arsitektur yang sangat unik. Berbagai menu mulai dari menu masakan khas Bandung hingga menu-menu makanan modern tersedia di sini. Kampung Gajah tidak boleh Kamu lewatkan sebagai tempat wisata keluarga di Bandung untuk mengisi liburan Kamu nanti.


3. Floating Market Lembang

Objek wisata di Lembang yang satu ini bisa di bilang sebagai salah satu destinasi paling unik untuk mengisi liburan Kamu bersama keluarga. Floating Market merupakan satu-satunya pasar terapung yang ada di Lembang bahkan di Bandung. Jika Kamu pernah melihat pasar terapung yang ada di Muara Kuin Banjarmasin atau pasar terapung yang ada di Thailand maka pemandangan yang ada di sini tidak jauh berbeda. Di sini para pedagang menjajakan dagangannya di atas perahu-perahu yang terapung di atas danau. Namun yang mereka jajakan bukanlah sayuran atau kebutuhan pokok seperti pasar terapung pada umumnya, yang mereka jajakan adalah berbagai kuliner lezat yang bisa Kmau nikmati sembari bersantai di sini.

Baca Juga : Kumpulan Pantun Minang Lucu Terbaru

4. Saung Angklung Udjo

Tempat ini merupakan salah satu tujuan wisata bagi Kamu yang mencintai dunia seni. Kamu bisa mengajarkan juga kepada anak-anak nilai-nilai seni dan budaya lokal yang harus di lestarikan. Di Saung Angklung Udjo ini sering di adakan pertunjukan menarik seperti wayang golek, tari-tarian tradisional, orchestra angklung, helaran dan masih banyak lagi.

Nah itulah temat wisata dibandung paling favorit cocok banget buat kamu yang liburan bersama keluarga menghabisi weekend minggu ini. Jika kamu punya rekomendasi tempat wisata yang bagus dibandung, kamu bisa menulis nya kolom komentar mana tau bisa menjadi destinasi untuk selanjutnya.

No comments

Powered by Blogger.